Kamis, 18 Oktober 2018

Pertama Kali ke Jepang? Wajib Tau Ini Agar Tak Bikin Malu

Jepang, masih menjadi magnet internasional yang tak dapat dielakkan. Majunya transportasi, keamanan, hingga keramahannya yang luar biasa. Lihat saja dari cara mereka meminta maaf dengan membungkukkan badan.

Nah, sebelum kalian datang ke Jepang. Perhatikan hal-hal ini dulu, ya. Kan malu kalau salah eh, yang dibawa nama Indonesia. Duh.

1. Berbaris Rapi Sebelum Masuk Kereta

Setelah turun dari pesawat, kita akan langsung menuju ke stasiun atau terminal. Praktisnya di Jepang, Bandara, terminal bis dan stasiun kereta berada di satu area. Jika kalian memutuskan untuk naik kereta, dan keretanya belum datang, berdirilah di tempat yang terdapat tanda garis di sisi kanan dan kiri pintu gerbang rel. Karena harus memberi jalan kepada penumpang yang turun terlebih dahulu.

Masuklah dengan rapi dan tenang. Tak perlu terburu-buru, karena jika penuh pun, akan ada kereta selanjutnya yang datang sesuai jadwal alias on time. Dan, duduklah di tempat yang sesuai, ya. Kursi khusus untuk penyandang disabilitas, ibu hamil dan orang tua dilarang untuk diduduki. Meski tak akan ada yang menghardik, kan malu-maluin.

2. Simpanlah Sampah di Dalam Tas

Di Jepang, sulit sekali menemukan tempat sampah. Sejak kecil, anak-anak sudah diajarkan untuk membawa pulang sampah ke rumah. Di rumah pun, sampah dibedakan dengan sampah kering, basah dan botol.

Jadi, jika kalian makan sesuatu dan tidak ada tong sampah di pinggir jalan, jangan sekali-kali buang di sembarang tempat. Biasakan untuk menyimpannya di tas dan membuang sesuai tempatnya. Jangan dilanggar meski tak ada orang yang memarahi. Kan malu dilihatin banyak orang, lha jelas ada tanda jenis sampahnya kok tetap dilanggar.

3. Jangan Menyeberang Jalan Ketika Lampu Merah Meski Tidak Ada Kendaraan Lewat

Kepatuhan warga Jepang terhadap lalu lintas memang patut diacungi jempol. Ini yang membuat angka kecelakaan menjadi minimal. Sadar hukum dan keselamatan di jalan raya sudah ditanamkan sejak usia TK. Termasuk saat menyeberang jalan.

Kita akan menemui lampu lalu lintas khusus pejalan kaki. Jika lampu berwarna merah meski tak ada yang lewat, tolong jangan langsung nyelonong saja. Tunggu hingga warna lampu berubah hijau. Pastikan juga menyeberang di tempat yang seharusnya, zebra cross atau jembatan penyeberangan. Meski memutar, atau jauh sekalipun. Selain memalukan, akan sangat membahayakan jika kita tiba-tiba memotong di tengah jalur.

4. Berdirilah di Sebelah Kiri Saat Naik Eskalator

Rapi dan tertib juga dijunjung oleh masyarakat Jepang. Tak hanya saat mengantri masuk ke kereta, tetapi juga saat naik tangga berjalan. Berdirilah di sebelah kiri eskalator jika ingin bergerak sesuai tangga. Karena di sebelah kanan adalah jalur untuk mereka yang terburu-buru.

Memberikan jalan pada mereka yang lebih membutuhkan jauh lebih baik daripada bertindak konyol dengan menghalagi meski tak akan ada yang memarahi. Mereka akan menunggu dan diam hingga kita menyingkir. Tapi kan sebal juga.

5. Jangan Memungut Barang Sembarangan

Keamanan atas tindak kriminal hampir nol atau hanya hitungan jari. Jadi jangan mencoreng itu hanya karena kita pendatang. Saat berjalan mungkin akan menemukan uang, hp, dompet atau tas yang bisa jadi jatuh atau tertinggal oleh pemiliknya. Jangan sekali-sekali mengambil dan disimpan jadi milik pribadi. Meski kita tak tau milik siapa. Berikanlah pada satpam, polisi atau kantor informasi di area tersebut. Pemiliknya akan datang dan mencari ke sana. Mengambil yang bukan haknya sangat memalukan dan tidak beradab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

One Day One Post

Saya tak pernah benar-benar mengerti. Sebuah perkumpulan manusia dengan satu misi. Lucu jika kemudian ada yang bertahan dan tereliminasi. Bu...